Rahasia Disiplin Membangun Kebiasaan

Postingan kali ini saya akan membahas tips supaya disiplin membangun kebiasaan, saya mengutip dari YouTube Maudy Ayunda dimana menurutku cukup menarik untuk dikupas siapa tau bisa membuat kita lebih bisa meningkatkan diri supaya lebih baik dari diri saat ini.

Rahasia Disiplin Membangun Kebiasaan.
Cr: YouTube Maudy Ayunda

Saat ini kak maudy membahas buku berjudul "Aotomic Habits" By "James Clear", James sendiri seorang yang sudah bertahun-tahun melakukan research tentang habits dan decision-making. Awalnya ia dikenal lewat sebuah Newsletter yang tumbuh menjadi 100.000 pelanggan hanya dalam waktu 2 tahun sampai hari ini karyanya sering muncul di the New York Time, Force, dan Business Insider. 

Oke langsung saja ada tiga tips apa sajakah itu?

  1. Lupakan "Goals" usahakan bangun sistem.
    Pada tips ini menekankan Goals dan System adalah dua hal yang berbeda. Goals atau tujuan adalah hasil yang ingin dicapai, sedangkan proses yang mengarah pada hal tersebut. Sedangkan James sendiri mengingatkan kita untuk fokus membangun sistem yang membawa kita lebih dekat kepada tujuan yang kita inginkan. (Banyak orang fokus pada hal yang salah, fokus pada tujuan terus bukan proses yang diperlukan untuk mencapai titik tersebut).

  2. Cara-cara jitu membangun kebiasaan.
    Menurut bukunya ada 4 cara jitu untuk dapat membangun kebiasaan yaitu:
    • Make It Obvious.
      Setiap tindakan kita dapat dipengaruhi oleh rangsangan tertentu, sebagai contoh gak perlu menunda-nunda apa yang akan kita kerjakan langsung buka kalender buatlah rencana ditiap harinya.

    • Make It Attractive.
      Buatlah sesuatu hal tersebut menarik, apalagi kalau kita melakukan sesuatu hal tersebut semakin menarik lagi maka semakin besar kemungkinan kita mengadopsinya sebagai kebiasaan.

    • Make It Easy.
      Buatlah menjadi lebih mudah melakukannya, sebagai manusia kita termotivasi untuk melakukan sesuatu yang mudah, semakin banyak energi yang terkuras semakin kita menjadi malas.

    • Make It Statisfying.
      Kita buat lebih memuaskan lagi dengan kebiasaan jangka panjang, misal ada produsen pasta gigi melihat demand mereka naik, ketika mereka menambahkan mint kedalam produk mereka, rasa segar mint tersebut bisa membuat orang lebih menikmati tindakan menggosok gigi. 

  3. Rahasia melacak kebiasaan.
    Membuang kebiasaan buruk atau menerapkan kebiasaan baik itu kan sulit, apalagi kita gak bisa langsung melihat hasil yang jelas mungkin ditengah jalan kita akan menyerah, oleh sebab itu penting untuk kita membangun rasa kepuasan tadi lewat cara-cara lain kayak menggunakan visual atau gambaran atau menerapkan pelacakan habits kita bisa mengukur kemajuan kita secara visual.

    Contoh sederhana mencoret kalender atau buku harian, ketika kita berhasil melakukan kebiasaan tersebut kita langsung mencoretnya atau menulis dibuku harian kita, dengan trekking itu kita bisa melihat kemajuan pada diri kita tiap harinya.

Itulah beberapa tips dari kak maudy ayunda dari buku yang ia baca, mungkin itu sedkit gambaran gimana sih caranya  bisa membangun kebiasaan kita supaya lebih baik dari hari ke hari.

Referensi: YouTube Maudy Ayunda

Comments